Kapasitas maksimal kamar adalah 2 orang, dengan harga Rp 120.000/orang/malam. Tidak tersedia kamar mandi pada tiap kamar, namun disediakan kamar mandi dalam sharing apda tiap rumah. pergantian sprei dilakukan rutin, dengan mengupayakan sprei berwarna polos agar mengecilkan kemungkinan adanya kotoran pada kasur. Disediakan selimut serta alat mandi, makanan juga diproduksi dan dihidangkan langsung oleh induk semang. Menu makanan yang dipilih merupakan menu tradisional khas masyarakat Sungai Utik, menu makanan keeharian masyarakat yang berbahan alami (tanpa MSG dan minim menggunakan minyak) menjadi daya tarik tersendiri untuk menikmati masakan rumahan khas Sungai Utik.